Pentingnya Niat



Dalam KBBI niat memiliki arti maksud atau tujuan sebuah perbuatan. Niat juga dapat diartikan sebagai kehendak (keinginan dalam hati) akan melakukan sesuatu. Melalui pengertian diatas, dapat disimpulkan bahwa niat adalah indikator yang akan mewarnai seluruh kegiatan manusia yang diaplikasikan melalui ucapan dan tindakan. Oleh karena itu, menata niat adalah kebutuhan utama setiap insan untuk menentukan arah dan tujuan hidupnya dengan memperhatikan aspek-aspek kemanusiaan.
              
Rasulullah SAW telah mengisyaratkan betapa pentingnya niat, baik yang berhubungan dengan ubudiyah maupun pergaulan antar sesama.

إنما الأعمال بالنيات وإنما لكل امرئ ما نوى فمن كانت هجرته إلى الله ورسوله فهجرته إلى الله ورسوله ومن كانت هجرته لدنيا 
يصيبها أو امرأة ينكحها فهجرته إلى ما هاجر إليه (متفق عليه)

Sesungguhnya amal perbuatan seseorang itu diukur dari niatnya, dan setiap orang akan mendapatkan apa yang ia niatkan. Barang siapa yang berhijrah kepada Allah dan Rasul-Nya maka hijrahnya itu untuk Allah dan Rasul-Nya dan barang siapa yang berhijrah untuk harta dunia yang hendak diperolehnya ataupun untuk seorang wanita yang ingin dikawininya, maka hijrahnyapun kepada sesuatu yang dimaksud dalam hijrah itu.”
            
Sebab turunnya hadits diatas adalah ketika Rasulullah SAW berhijrah bersama para sahabatnya dari Makkah ke Madinah untuk berlindung diri dari serangan kaum kafir Quraisy, namun ada diantara mereka yang ikut berhijrah lantaran terpikat seorang wanita bernama Ummu Qais. Mengetahui hal tersebut Rasulullah bersabda sebagaimana diatas.
              
Dari hadits diatas kita dapat menyimpulkan bahwa perbuatan baik yang tidak disertai dengan niat yang baik pula tidak akan ada nilainya di sisi Allah SWT. Seseorang yang selalu pergi ke masjid dan majelis-majelis ilmu hanya karena ingin mendapatkan pujian orang lain, maka hanya pujianlah yang ia dapat. Sebaliknya, seseorang yang keluar masuk klub malam dan tempat perjudian untuk mengajak mereka kembali ke jalan Allah dan mengharap ridha-Nya maka sebesar itu pula yang ia dapat.

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengenalan Alat-Alat Laboratorium Ekologi Akuatik dan Implementasi Penggunaanya

Apa itu NetBeans (IDE)?

Kerangka Pengeluaran Jangka Menengah (KPJM) - Review Baseline